Selasa, 27 Maret 2018

cara reset hp android


Cara Mudah Reset Ulang atau Factory Reset HP Android Semua Merk

Pada artikel kali ini kankachonk akan bagi bagi tutorial tentang Reset ulang/format ulang hp android dengan mudah. Hard reset atau yang dikenal dengan sebutan factory reset adalah salah satu cara yang dilakukan untuk mengembalikan semua pengaturan, software, maupun sistem operasi android seperti sedia kala (pengaturan pabrik) layaknya kita membeli smartphone baru.
Melakukan factory reset pada hp android berarti kita menghapus seluruh data aplikasi terinstall, akun, dan semua data yang tersimpan pada memori internal termasuk itu file foto, video, musik, kontak, dan lain-lain.
Ada beberapa alasan mengapa kita melakukan reset ulang atau factory reset pada hp android. Misalnya hp android yang error karena terinfeksi virus atau malware, kesalahan file sistem yang mengakibatkan hp android hang atau boot loop, sehingga melakukan reset ulang adalah langkah yang tepat dilakukan agar smartphone kembali seperti baru.
Nah, bagi kamu yang mengalami masalah seperti di atas dan tidak ada lagi cara lain untuk mengatasinya, maka satu-satunya jalan yang harus kamu tempuh adalah dengan melakukan reset ulang/factory reset pada android kamu. Untuk itu silakan diikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

Cara Reset Ulang atau Factory Reset HP Android

Sebelum melakukan reset ulang android, ada baiknya kamu melakukan backup seluruh data-data penting (jika smartphone kamu masih bisa dioperasikan) seperti kontak, foto, video, musik, dan data penting lainnya ke kartu memori. Namun jika hp kamu bootloop atau error, kamu harus merelakan seluru file tersebut terhapus di memori internal.
Tutorial ini ditujukan untuk semua merk dan tipe hp android seperti Samsung, Sony, Xiaomi, LG, Lenovo, Asus, Oppo, dan lain-lain. Tapi untuk kasus ini  mempraktekkannya pada hp Xiaomi Redmi 2 Prime. Untuk langkah-langkahnya sendiri bisa dilakukan dengan dua cara, yakni lewat menu Settings dan melalui Recovery Mode yang akan Konyoha jelaskan satu per satu.

Melalui Settings/Setelan di HP Android

  • Masuk ke menu Settings/Setelan di android.
  • Pilih Setelan Tambahan.
  • Kemudian masuk ke menu Buat cadangan & setel ulang.
  • Pilih Kembalikan ke setelan pabrik.
  • Lalu centang yang dianggap benar dan pilih Setel ulang perangkat.
  • Tunggu proses reset ulang hingga selesai, biasanya hanya memakan waktu 1-3 menit saja (tergantung banyaknya data di memori internal).
  • Setelah proses reset selesai, maka android kamu akan restart dengan sendirinya.

cara reset ulang android
Klik gambar untuk memperbesar
Namun jika cara di atas tidak bisa dilakukan karena hp android tidak bisa dioperasikan, maka jalan terakhir yang bisa kamu lakukan adalah dengan cara reset ulang hp android melalui Recovery Mode di bawah ini.

Melalui Recovery Mode

Cara reset ulang atau factory reset android lewat Recovery Mode ini merupakan cara yang paling ampuh dan sekaligus jalan terakhir yang harus kamu tempuh agar hp kembali normal. Berikut langkah-langkahnya:
1. Pertama sekali pastikan baterai hp android kamu cukup, atau minimal 30 persen tersisa.
2. Matikan smartphone android kamu. Jika tidak bisa mati (stack di logo), cabut baterainya. Jika baterai hp kamu tidak bisa dilepas (non-removable),.
3. Setelah hp berhasil dimatikan, selanjutnya kita masuk ke mode Recovery. Caranya tekan dan tahan tombol Volume up dan tombol Power secara bersamaan selama beberapa detik hingga keluar logo android, lalu lepas.
4. Setelah itu akan muncul beberapa pilihan, pilih Recovery. Lalu hp akan restart dengan sendirinya dan tunggu hingga muncul pilihan bahasa.
cara reset ulang android
5. Pilih bahasa Inggris.
cara reset ulang android
6. Nah, sekarang kita telah masuk ke Recovery Mode. Gunakan tombol volume up dan volume down untuk beralih. Pilih Wipe & Reset, lalu tekan tombol power untuk mengkonfirmasi.
cara reset ulang android
7. Tunggu beberapa saat hingga proses reset selesai. Setelah berhasil, pilih Reboot -> Reboot system now dan selesai. Setelah hp kamu restart, maka akan terlihat seperti baru lagi. Kini semua virus atau kerusakan sistem android sudah hilang.
Tombol kombinasi untuk masuk ke Recovery Mode terkadang berbeda-beda, tergantung merk dan tipe hp android yang kamu gunakan. Untuk itu, silakan kamu cari di Google dengan kata kunci ‘Cara masuk ke recovery mode….’ sesuaikan dengan merk dan tipe smartphone kamu.
Itulah tutorial tentang cara reset ulang atau factory reset android yang bisa kamu coba. Semoga masalah yang dialami hp android kamu berhasil diatasi setelah mencoba cara di atas. Jika ada hal-hal yang ingin kamu tanyakan, silakan tulis di kolom komentar yang disediakan di bawah ya, Semoga bermanfaat.
 wasalamu'alaikum

lanjutan mahfudzot ke 15

 dari emas, agar waktu tidak sia-sia, bisa kita manfaatkan dengan membaca buku. Dan juga menandakan bahwa ilmu itu sangat penting, karena de...